Kesehatan ; Cara Mudah Mengatasi Mabuk Di Perjalanan

Kesehatan ; Cara Mudah Mengatasi Mabuk Di Perjalanan
Kesehatan - Anda bersiap untuk melakukan perjalanan mudik? Atau mungkin Anda akan melakukan perjalanan jauh? Pastikan kondisi tubuh Anda fit dan semua barang yang akan dibawa sudah dikemas dengan aman. Sayangnya, mabuk di perjalanan bisa membuat pengalaman perjalanan Anda jadi sangat tidak nyaman. 

Agar tidak mudah mabuk saat melakukan perjalanan baik darat, laut, maupun udara, ikuti tiga langkah praktis yang dirangkum dari health.howstuffworks.com berikut ini.

Perhatikan Konsumsi Makanan Anda
Beberapa hari sebelum melakukan perjalanan, Anda harus lebih memperhatikan makanan yang Anda konsumsi. Hindari konsumsi makanan pedas, makanan berlemak, dan makanan yang digoreng. Sebaiknya perbanyak konsumsi sayuran dan makanan berserat. Untuk konsumsi buah, pilih buah-buahan yang aman dan bisa dicerna dengan baik oleh perut Anda. Satu lagi yang penting, makanlah yang cukup dan jangan sampai kekenyangan. 

Pemilihan Kursi yang Tepat
Jika Anda melakukan perjalanan dengan menggunakan moda transportasi mobil atau bus, pilihlah kursi yang di depan. Setidaknya pilihlah kursi yang dekat dengan jendela. Dekat dengan jendela akan membuat Anda lebih mudah memfokuskan pikiran Anda dengan memandang satu titik di luar agar tidak mudah pusing.

Beberapa hal lain yang perlu diperhatikan saat sudah mendapatkan kursi yang tepat adalah sebagai berikut:
  • Tetaplah terjaga. Tujuannya adalah agar mata Anda bisa menyesuaikan gerakan tubuh Anda. Saat dalam perjalanan, goncangan bisa membuat pusing dan mual. Dengan tetap terjaga, Anda bisa mengikuti gerakan atau goncangan dari kendaraan yang Anda tumpangi dengan lebih luwes dan bebas.
  • Jangan membaca. Membaca dalam kendaraan yang terus bergerak dan bergoncang bisa membuat Anda pening dan mual.
  • Hindari konsumsi makanan berat dan bau-bauan tajam saat berada di dalam kendaraan.
  • Hindari orang-orang yang mudah mabuk. Ketika orang yang duduk dekat dengan Anda adalah tipe orang yang mudah mabuk saat melakukan perjalanan, ada kemungkinan besar Anda akan tertular. 


Tetaplah Tenang
Berpikir bahwa Anda pasti akan mabuk dalam perjalanan akan membuat Anda benar-benar mabuk dalam perjalanan tersebut. Sugesti yang Anda sampaikan kepada diri Anda sendiri bisa benar-benar terjadi. Cobalah untuk tidak mudah panik saat melakukan perjalanan. Jika perlu, lakukan olahraga ringan beberapa hari sebelum Anda melakukan perjalanan. 

Mengonsumsi obat-obatan pencegah mabuk juga bisa Anda lakukan. Tapi, pastikan bahwa Anda mengonsumsi obat tersebut sesuai dengan dosis yang benar. Apakah Anda punya tips atau trik tersendiri untuk tidak mabuk saat melakukan perjalanan?

0 Response to "Kesehatan ; Cara Mudah Mengatasi Mabuk Di Perjalanan "

Posting Komentar