Dua Sisi Sayur Bayam Hijau

Info Kesehatan Mengonsumsi bayam ibaratnya memegang pisau bermata dua. Di satu sisi, bayam adalah sayur hijau yang sangat kaya. Makanan kegemaran tokoh kartun Popeye ini mengandung vitamin A, K, C, E, B6, Riboflavin, Thiamin dan Niacin. Serta mengandung nutrisi lain seperti zat besi dan fiber, magnesium, potassium, selenium dan kalsium. Tidak hanya itu, tembaga, fosfor, dan zinc semuanya ada di sayuran ini
 
Kayanya gizi baik yang terkandung dalam bayam, membuatnya mampu membantu mengobati banyak penyakit seperti anemia dan lesu, menurunkan kadar kolesterol, mengobati eksim dan asma, perawatan kulit dan mencegah sakit gusi. Sayuran ini sangat baik dimakan mentah, karena umumnya zat-zat yang terkandung mudah hilang akibat proses masak.

Di sisi lain, bayam juga memiliki kandungan yang kurang menguntungkan. Untuk penderita asam urat dan rematik, bayam justru harus dihindari. Kandungan zat purin yang tinggi pada bayam dapat diubah oleh tubuh menjadi asam urat sehingga menimbulkan efek ngilu pada beberapa bagian tubuh, bahkan bisa sampai membentuk batu pada ginjal. Selain itu, zat oxalat yang terkandung dalam bayam memiliki pengaruh buruk bagi penderita ginjal dan batu empedu. Walaupun bayam kaya kalsium, zat oxalat dapat menghalangi tubuh menyerap mineral ini. Dan goitrogen pada bayam juga dapat menggangu fungsi kelenjar tiroid untuk menghasilkan hormon tiroksin yang penting untuk mencegah penyakit gondok.

0 Response to "Dua Sisi Sayur Bayam Hijau"

Posting Komentar